Home » » Ayo Gunakan Cetakan Loyang Silikon

Ayo Gunakan Cetakan Loyang Silikon

Written By Cetakan Puding Silikon on Rabu, 06 Mei 2015 | 10.36

Loyang silikon warna-warni kini banyak dijual di pasaran. Warnanya memikat, mudah dipakai dan mudah merawatnya. Ternyata loyang silikon bikin acara masak jadi makin asyik saja. Hmm.. apa saja ya perlu dicermati saat memakai loyang silikon ini?

Bahan silikon yang ringan dan praktis kini banyak dipakai untuk perlataan dapur terutama untuk membuat kue. Di berbagai toko banyak dijual aneka loyang, kuas, spatula, hingga beragam mangkuk dari silikon. Harganya relatif mahal karena bahan dasarnya lumayan mahal dan multifungsi.

Loyang silikon bisa dipakai untuk memanggang hingga suhu 200 C dan bisa juga didinginkan atau dipakai di dalam freezer. Jadi loyang cake bisa difungsikan sebagai loyang puding sekaligus. Nah, ada baiknya cermati beberapa keuntungan pemakaian bahan silikon ini.

Tidak perlu dioles dengan minyak atau margarin.
Lebih cepat panas dan merata panasnya hingga ke seluruh bagian.
Cake atau kue mudah dilepas dari loyang, tinggal diputar pelan, cake sudah terlepas.
Bisa dipakai di freezer, kulkas, microwave dan aman dicuci dalam mesin cuci piring.
Bisa dipanggang langsung, didinginkan langsung.
Tidak berkarat atau bernoda kotoran.
Tidak perlu perubahan dalam proses memanggang.
Mudah dibersihkan dan ringan.
Mudah disimpan, tanpa takut berubah bentuk.

Saat memanggang cake dengan loyang ini sebaiknya perhatikan hal-hal berikut ini:
Ikuti petunjuk kemasan untuk suhu pemakaian.
Loyang menjadi panas saat masih di dalam oven. Jangan lupa memakai cempal saat menganggkatnya dari oven.
Agar lebih kokoh, alasi loyang dengan loyang datar dari bahan aluminium atau logam lainnya.
Cuci bersih sebelum dipakai pertama kali.
Tiap merk memiliki petunjuk teknis dan pemakaian yang berbeda.
Jagan memakai pisau atau benda tajam yang bisa menggores loyang.
Jangan memakai api langsung pada loyang silikokon.

Meskipun agak mahal, loyang silikon lebih ekonomis karena bisa dipakai dalam waktu lama. Nah, jika tertarik mengoleksinya, segera saja mampir di blog ini

0 komentar :

Posting Komentar